Sijunjung. Kembali menjemput aspirasi dari masyarakat melalui program Jumat Curhat, Kapolsek IV Nagari Iptu Joni Efendi kunjungi Masjid Nurul Huda, Jorong Simancung, Nagari Padang Sibusuk, Kecamatan Kupitan, Jumat (22/9/2023) siang.
Pada kesempatan tersebut kegiatan Salat Jumat yang bertindak selaku khatib adalah Handa Pandito dan muazin Aipda Adha Riyandi, Kanit Propam Polsek IV Nagari.
Usai salat Jumat dilanjutkan silaturahmi dalam rangka Jumat Curhat dengan tokoh masyarakat dan pengurus masjid setempat.
Kapolsek IV Nagari bercengkrama dan bersilaturahmi dengan tokoh masyarakat dan pengurus Masjid Nurul Huda.
Pada kesempatannya Kapolsek IV Nagari menyampaikan permohonan bantuan dari masyarakat untuk selalu bersinergi dengan aparat kepolisian khususnya Polsek IV Nagari dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek IV Nagari.
Kapolsek juga menyampaikan bahwa pihak Polsek IV Nagari siap bekerja sama dan bahu membahu dengan masyarakat apabila ada kendala ataupun keluhan dalam bidang kamtibmas.
“Dan berikan kami informasi sesegera mungkin dalam rangka harkamtibmas di wilayah hukum Polsek IV Nagari,” ujarnya.
“Pada saat sekarang kita sudah memasuki masa Pesta Demokrasi, maka dari itu mari kita sukseskan Pemilu 2024 yang langsung, umum, bebas dan jujur dan adil,” lanjutnya.
“Serta tetap menjaga kamtibmas yang aman meskipun berbeda warna tapi kita tetap bersaudara,” pungkasnya.
Be First to Comment