Press "Enter" to skip to content

Personel Polres Sijunjung Terima Sosialisasi Hukum Dari Polda Sumbar

Sijunjung – Personel Polres Sijunjung menerima sosiaslisasi hukum dari Bidang Hukum Polda Sumbar, Selasa (16/5/2023) siang, bertempat di gedung Jana Nuraga Polres Sijunjung.

Kegiatan penyuluhan hukum ini dipimpin poleh Kasubbid Sunluhkum Polda Sumbar AKBP Andi Sentosa, dan dihadiri oleh Wakapolres Sijunjung beserta pejabat utama Polres Sijunjung. Juga hadir para Kapolsek sejajaran Polres Sijunjung beserta anggota.

Sosialisasi hukum kali ini disajikan dengan materi Perpol No. 7 tahun 2022 tentang Kode Etik Profesi dan Komisi Etik Kepolisian Negara Republik Indonesia dan Perkap No. 2 Tahun 2017 tentang Tata Cara Pemberian Bantuan Hukum oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Wakapolres Sijunjung Kompol Omri Yan Sahureka, yang dalam sambutannya mengucapan terima kasih kepada tim Bidkum Polda Sumbar yang telah datang di Polres Sijunjung.

Lalu dilanjutkan dengan arahan dan paparan oleh AKBP Andi Sentosa, tentang perlunya pengetahuan hukum oleh anggota agar tidak terjadi permasalahan pidana maupun pelanggaran disiplin.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.