Press "Enter" to skip to content

Kapolsek IV Nagari Jalin Kerjasama Dengan MAN Palangki

Kapolsek IV Nagari  Polres Sijunjung Iptu Yusmedi menandatangani perjanjian kerjasama dengan Kepala Sekolah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sijunjung, Hj. Yulhasni, dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban sekolah. Penandatanganan itu dilaksanakan usai upacara bendera yang diikuti para pelajar, majelis guru dan anggota Polsek IV Nagari, Senin (13/09/2021).

Sebelum penandatanganan, Kapolsek yang menjadi pembina upacara, dalam amanatnya menyampaikan agar para pelajar menjaga nama baik sekolah dan selaku generasi muda hindari pergaulan bebas, jauhi narkoba serta jangan terlibat perkelahian antar pelajar.

“Terkhusus bagi adik-adik pelajar yang memakai sepeda motor ke sekolah, patuhi aturan berlalu lintas, pakai helm standar dan yang sangat tren sekarang jangan sekali kali ngebut-ngebut (trek-trekan) di jalan umum apa lagi memakai knalpot racing,” kata Kapolsek.

Yusmedi juga berpesan agar para pelajar dalam hal penggunaan media sosial jangan sekali-kali membuat dan menyebarkan berita bohong/hoax, mengunggah suatu hal yang tidak pantas dan bijaklah dalam menggunakan media sosial.

“Adik-adik harus menyaring atau selektif dalam hal apa yang akan disampaikan, cari kebenaran beritanya (tabayun) baru diviralkan. Jangan membully seseorang serta tidak terhasut, hati-hati jangan terjerat dengan undang undang ITE,” ingat Yusmedi. **(AR)

 

Artikel Asli

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.