Press "Enter" to skip to content

Antisipasi Corona, warga sadari kebijakan pemerintah

Mewabahnya Covid-19 berbagai daerah di tanah air juga tak luput di wilayah Provinsi Sumatera Barat.

Sehubungan dengan hal tersebut pemerintah pusat dan daerah telah mengeluarkan kebijakan untuk membatasi aktivitas masyarakat.

Berdasarkan pantauan Kapolsek Sumpur Kudus dan anggota, bahwa masyarakat di Kecamatan Sumpur Kudus khususnya di Nagari Kumanis sudah menyadari dan memahami maklumat Kapolri yang telah disosialisasikan.

“Menurut hasil pemantauan kami di lapangan bahwa masyarakat sudah memahami maklumat Kapolri yang telah kita sosialisasikan bersama tokoh agama dan Forkopincam Sumpur Kudus pada Selasa lalu agar tetap di rumah untuk memutuskan rantai Covid-19” ujar Iptu Guzirwan, Kapolsek Sumpur Kudus, Jumat (27/03/2020).

Kemudian Kapolsek Sumpur Kudus juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada salah seorang warga Kumanis yang telah membatalkan resepsi pernikahan keluarganya guna mencegah berkumpulnya masyarakat.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.