Mencari pinang di ladang seorang laki-laki hilang di Nagari Muaro Takung Kecamatan Kamang Baru Kabupaten Sijunjung, Jumat (20/03/2020).
Kapolsek Kamang Baru AKP Ramadhi Kurniawan bersama anggota Polsek, Bhabinkamtibmas, ninik mamak, Wali Nagari, Ketua Pemuda, menyampaikan Polsek mendapat laporan dari Yesni (50) warga Jorong Batang Tiau Nagari Muaro Takung Kecamatan Kamang Baru bahwa anak laki lakinya Noris Saputra (32) alamat sama dengan Yesni belum pulang kerumah dan diduga hilang hanyut di Batang Pangian, Nagari Muaro Takung.
“Kamis (19/03/2020) Noris mencari Pinang di ladang sekitar bantaran Batang Pangean, Nagari Muaro Takung dan sampai saat ini Jumat (20/03/2020) belum pulang. Kami kuatir karena anak tersebut mengidap penyakit epilepsi (ayan) dan cacat di tangan kanannya itu kambuh dan jatuh ke sungai, berdasar info dari keluarganya ” ujar Kapolsek.
Lebih lanjut Ramadhi menyampaikan Polsek sudah berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Sijunjung dan Kabupaten Dharmasraya, Wali Nagari, Pemuda, Ninik mamak, serta Masyarakat.
“Sekarang dalam proses pencarian kami drop personel bergabung dengan BPBD dan masyarakat menyusuri Sungai Batang Pangian dan saya berharap korban dapat segera ditemukan” ujarnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan sampai saat ini korban masih belum ditemukan dan masih dalam proses pencarian. (bgs)
Be First to Comment