Press "Enter" to skip to content

Upacara HUT Pramuka ke 58, Bripka Sepman Hadi tampil sebagai komandan upacara

Dalam rangka memperingati Hari Ulang tahun (HUT) Pramuka ke-58 di Ranah Lansek Manih, ribuan peserta pramuka memenuhi lapangan m. yamin muaro mengikuti upacara Hut pramuka tersebut, Kamis (29/8).

Para peserta itu adalah gabungan siswa-siswi Sekolah Dasar (SD), SLTP dan SLTA se-Kabupaten Sijunjung yang merupakan gabungan pramuka siaga, penggalang, penegak dan pendega.

Pada kesempatan itu, Ketua kwartir Daerah 03 Gerakan Pramuka Sumatera Barat, Nasrul Abit selaku Pembina upacara dan Bripka. Sepman Hadi, SH selaku komandan upacara.

Hadir pada upacara itu, Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sijunjung, Arrival Boy, Unsur Forkopimda Kabupaten Sijunjung, Kepala OPD terkait dan Ketua GOW Kabupaten Sijunjung.

Selain itu turut hadir, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka/Andalan Nasional, Rio Ashadi dan Pimpinan Kwarda beserta Andalan Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Barat serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka yang dibacakan Ketua Kwartir 03 Gerakan Pramuka Sumbar, Nasrul Abit mengatakan pada era globalisasi dewasa ini penuh dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, akan tetapi manusia tetap merupakan faktor penentu yang paling utama.

“Untuk itu dalam rangka Hut Pramuka ke-58 ini, mari kita bangun manusia yang memiliki karakter, serta membangun bangsa yang memilki watak yang kuat,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan, sesungguhnya pada saat ini, kaum muda dihadapkan pada dua masalah besar yaitu yang berkaitan dengan masalah sosial dan masalah kebangsaan.

Adapun masalah sosial yang tengah dihadapi tersebut di antaranya penggunaan NAPZA (Narkotika, Alkohol, Psikotropika, dan Zat Adiktif), obat terlarang, pergaulan bebas, kriminalitas remaja.

Sedangkan masalah kebangsaan meliputi antara lain solidaritas sosial rendah, semangat kebangsaan yang rendah, serta semangat bela negara dan persatuan yang begitu rapuh.

“Untuk itu, melalui Gerakan Pramuka ini merupakan salah satu wadah yang sangat vital dan penting dalam membentuk kaum muda berkarakter, menanamkan semangat kebangsaan dan peningkatan keterampilan. Sehingga bersama segenap komponen bangsa, gerakan pramuka siap sedia membangun keutuhan NKRI,” ungkapnya.

Upacara peringatan Hut Pramuka tersebut berlangsung hikmat dan seluruh peserta upacara nampak begitu bersemangat dan antusias.

artikel asli di www.sijunjung.go.id

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.